Detail Alat dan Cara Kerja Mesin Sablon Kaos

Gambar Alat dan Mesin Sablon Kaos Digital

Bisnis berjualan kaos distro dan layanan sablon saat ini berkembang pesat di Indonesia. Hal ini sejalan dengan trend di kalangan muda yang ingin memiliki kaos dengan desain yang unik dan tampilan yang menarik.

Semakin tingginya minat konsumen terhadap baju dan kaos distro ini diikuti oleh kemudahan mendapatkan alat produksi kaos yang berupa sablon digital.

Dengan adanya sablon digital, desain kaos yang sudah dibuat dengan mesin sablon kaos bisa lebih fleksibel, karena tidak ada biaya set-up mahal yang harus bisa di cover untuk jumlah produksi tertentu seperti cara sablon traditional.

Dengan Kamera digital, biaya produksi untuk membuat per kaos selalu sama, apakah cuma membuat satu atau banyak. Perbedaannya hanya di biaya desain saja (artwork).

Alat Sablon Kaos Digital

Aksi bisnis kreatif sablon digital memiliki peluang usaha yang bagus pada saat ini dan di masa depan. Apalagi di tunjang dengan modal untuk memulainya yang relatif terjangkau, tidak butuh listrik terlalu besar sehingga bisa dilakukan dari rumah.

Dengan kemudahan proses mesin sablon kaos, jika anda bisa mencetak hasil desain anda dengan menggunakan printer melalui komputer, anda sudah bisa membuat kaos dengan sablon digital dengan sedikit tambahan mesin sablon kaos.

Pemilihan alat sablon kaos digital mempengaruhi kelancaran bisnis menjual kaos distro yang anda jalankan.

Seringkali pelaku bisnis sablon digital mengalami kegagalan karena minimnya pengetahuan untuk mendapatkan mesin sablon kaos yang berkualitas dengan harga terjangkau.

Sangat disarankan sekali untuk melakukan riset terlebih dahulu terhadap paket sablon digital yang akan anda pilih. Hal ini akan memakan waktu lebih lama namun dengan jaminan hasil yang lebih baik dibanding pembelian mesin sablon kaos tanpa perencanaan.

Cara Kerja Alat / Mesin Sablon Kaos Digital

Salah satu cara memproduksi kaos distro dengan sablon digital (bukan sablon kaos manual) yang paling mudah atau sederhana adalah dengan menggunakan teknik yang disebut dengan sublimation atau sublimasi.

Dengan  Teknik sublimasi ini anda mampu menghasilkan baju dan kaos sablon digital dengan kualitas bagus dan dalam beberapa menit saja.

Peralatan Untuk Mesin Sablon Kaos Digital

Peralatan yang dibutuhkan diantaranya adalah:

  • Printer inkjet merk Epson (inkjet printer desktop merk lainnya seperti: Canon, HP, Lexmark, Brother, Xerox lain-lainnya. Tidak bisa digunakan karena menggunakan thermal printhead) yang dimodifikasi dengan tinta sublimasi.
  • Gunakan kertas sublimasi transfer untuk hasil terbaik (anda dapat membandingkan hasilnya jika menggunakan kertas biasa atau inkjet paper).
  • Sebuah mesin hot press kaos listrik. Jika anda menggunakannya di rumah, pilihlah mesin press yang dayanya tidak melebihi daya listrik di rumah anda.
  • Baju/kaos dengan bahan yang tidak murni cotton, tetapi mengandung polyster (semakin besar polysternya sebagai bagus), dan warna putih atau warna muda.
  • Pilihan paket sablon digital bisa dilihat disini

Langkah-langkah Proses Penggunaan Mesin Sablon Kaos

Langkah-langkah:

  • Cetak artwork/desain secara mirror (terbalik seperti tulisan “AMBULANCE” pada mobil ambulan) ke atas kertas transfer.
  • Posisikan cetakan kertas transfer dengan sisi tinta sublimation menyentuh pada sisi kaos dan letakkan pada mesin hot press kaos.
  • Jepit kaos tersebut dengan temperatur dengan waktu yang sudah ditentukan (temperatur dan waktu tergantung dengan ketebalan bahn kaos, tetapi kisaran waktu biasanya hanya beberapa menit saja).
  • Lepas kertas tersebut dari bahan kaos, dan gambar/tinta sublimasi akan pindah atau menyatu dengan kaos. Proses selesai.

Teknologi sablon digital sudah berkembang sehingga anda tidak dibatasi dengan hanya kaos berwarna dasar putih atau muda dan bahan kaos yang mengandung polyster saja, tetapi juga pada warna dasar hitam atau gelap dan bahan dasar 100% katun juga.

Sablon Digital pada Kaos Warna Hitam

Salah satu cara dibawah ini merupakan pilihan untuk sablon digital pada kaos warna hitam:

  • Anda memerlukan bahan cetak khusus yang berwarna putih (transfer paper atau bahan seperti beludru yang namanaya “flock”) untuk mencetak artwork anda secara normal sesuai dengan gambar asli (tidak perlu terbalik atau mirror). Kemudian bahan artwork ini ditempelkan ke kaos dengan menggunakan mesin press sablon kaos.
  • Jika anda tidak memerlukan gambar design yang perlu di print, tetapi berupa silhoute atau bentuk artistic yang di potongkan pada bahan khusus yang disebut flex, warnanya bermacam-macam: metallic, gold, silver, rainow, bunglon, dll) anda memerlukan mesin cutting plotter seperti, printer, tetapi printheadnya jarum, bukan mengeluarkan tinta, tetapi memotong material sesuai perintah print atau bentuk dari computer. Contoh kaos dengan wonder print & Cut.
  • Anda juga bisa menggunakan printer DTG (Direct to Garment) dengan set tinta khusus untuk dasar hitam (anda tinta berwarna putihnya). Dengan cara ini proses menjadi lebih sederhana karena anda mencetak gambar desain atau artwork langsung ke kos dengan printer DTG dan tinta khusus ini (tersedia set tinta untuk warna kaos putih atau hitam).

Sablon Digital Pada Kaos atau Baju Berbahan 100% Katun

Salah satu cara di bawah ini merupakan pilihan untuk sablon digital pada kaos berbahan 100% katun:

  • Bidang kaos yang akan ditempel dengan gambar tinta sublimasi, disemprot dulu dengan bahan khusus spray.
  • Menggunakan printer khusus garmen namanya printer DTG (Direc To Garment). Dengan mesim]n ini, kaos anda akan langsung di print oleh printer dengan tinta khusus dari printer khusus ini.

Daftar Harga Mesin Sablon Kaos Digital Printing

Setelah mendalami beberapa cara penggunaan mesin sablon kaos digital. Berikut akan kami sajikan beberapa rekomenadi printer yang bisa dipakai sebagai mesin sablon kaos digital.

Untuk jenisnya sendiri kami bagi menjadi 2. Yakni printer untuk sublimasi, printer DTG dan printer DTF.

Mesin Sablon Kaos DTG

Dilansir dari situs resmi Tokopedia, untuk rentang harga mesin sablon kaos DTG sendiri bekisar antara 15 hingga 98 Juta. Tergantung merk mesin dan kapasitas yang dapat ditampung oleh mesin sablon kaos tersebut.

Fitur-fitur di dalam mesin pun sangat berpengaruh terhadap harga. Ada beberapa mesin yang sudah otomatis spray treatment nya ada juga yang masih manual.

Biasanya, mesin rakitan akan jauh lebih murah dibandingkan dengan mesin aslinya. Karena mesin rakitan merupakan mesin printer biasa, yang dimodifikasi menjadi mesin printer DTG.

Mesin Sablon Kaos Digital 5 in 1

Perlu dicatat bahwa pada dasarnya mesin ini adalah mesin press yang digunakan untuk transfer tinta dari kertas sublimasi. Jadi, jika anda membeli mesin ini anda juga harus membeli printer sublim juga. 

Jika anda ingin mengehemat budget, anda bisa print gambar sublim di vendor printing lain. Akan tetapi hal tersebut tentunya akan memakan waktu dan tenaga tambahan.

Mesin sablon kaos digital 5 in 1 ini bisa digunakan untuk transfer paper ke media kaos, gelas, topi, piring dan keramik. Jadi bisa multifungsi. Untuk harganya sendiri bekisar antara 4-7 juta.

Mesin Sablon Kaos Printer DTG Epson F2000

Seperti yang dijelaskan diawal, untuk mesin DTG sendiri ada dua macam. Ada yang rakitan dan juga ada yang non rakitan. Untuk mesin printer DTG Epson F2000 ini merupakan mesin DTG asli yang diterbitkan oleh Epson untuk keperluan kaos.

Sebenarnya, mesin ini merupakan mesin DTG lama. Kini Epson sudah meluncurkan seri terbarunya yakni Epson F2130. Di mesin Epson F2130 sudah mengalami banyak peningkatan.

Diantaranya adalah kecepatan print yang lebih cepat serta tingkat kerapatan sablon yang lebih tinggi. Untuk harganya sendiri bekisar antara 150 hingga 250 juta.

Alat & Mesin Sablon Kaos Otomatis

Mesin sablon kaos manual maupun digital, masing-masing memiliki jenis mesin yang otomatis. Untuk mesin sablon kaos manual yang otomatis salah satunya adalah mesin yang dikeluarkan oleh M&R Print.

Meskipun teknik yang digunakanan adalah teknik sablon kaos manual, semua operasinya secara teknis dilakukan oleh mesin bukan oleh manusia lagi.

Mesin Sablon Kaos Manual Printing

Jika anda ingin membuka usaha bisnis sablon kaos manual, berikut adalah bebeberapa mesin yang digunakan dalam proses pembuatan sablon kaos manual. Secara kesuluruhan, sablon kaos jenis ini tidak membutuhkan banyak mesin.

Karena secara teknisnya masih menggunakan skill manusia. Beberapa mesin yang dibutuhkan diantaranya adalah:

Mesin Press

Mesin ini digunakan untuk finishing dan menguatkan hasil sablon yang sudah di sablon. Dengan mesin ini, hasil sablon yang sudah matang akan lebih kuat dan solid. Sehingga sablon akan lebih awet meski dipakai bertahun-tahun.

Mesin Steam Cuci Screen

Mesin steam ini sama halnya dengan mesin steam motor, guna mesin ini adalah untuk mencuci screen yang sudah dipakai agar menjadi bersih kembali.

Mesin Pengering untuk Sablon Plastisol (Hotgun/Curing)

Khusus untuk sablon plastisol, anda harus memiliki mesin pengering tersendiri. Mesin yang digunakan biasanya bisa berupa Hotgun atau Curing. 

Karena pada dasarnya tinta plastisol sendiri berbasis minyak, sehingga mengeringkannya butuh energi panas yang ekstra. Berbeda dengan sablon rubber yang bahan dasarnya adalah air.

Namun jika anda menggunakan sablon rubber, anda tidak perlu memerlukan ini. Anda bisa menggantinya dengan HairDryer atau dijemur diatas agar kering.

Alat Sablon Kaos Manual

Selain mesin, anda juga membutuhkan peralatan lain untuk sablon manual. Seperti layaknya screen sablon, meja afdruk, meja sablon, bak afdruk serta tinta dan cairan kimia lain sebagai alat pendukung.

Untuk penjelasan lebih detailnya, anda bisa langsung membaca artikel ini:

Ini dia Alat dan Bahan yang Dibutuhkan pada Bisnis Sablon Kaos Manual!

Alat Sablon kaos Manual Sederhana

Sebenarnya untuk mengoperasikan sablon kaos manual, bisa juga dilakukan dengan alat-alat sederhana dirumah. Anda juga bisa membuatnya sendiri dirumah. Akan tetapi, hasilnya tentu tidak terlalu bagus jika dibandingkan dengan alat yang proper.

Anda bisa menggunakan bahan-bahan bekas seperti cat air, setrika baju dan transfer paper, bisa juga menggunakan spidol serta alat pewarna lainnya.

Bahkan, kaos tye die pun dibuat dengan alat-alat sederhana dirumah. Untuk lebih lengkapnya. Anda bisa lihat banyak sekali tutorialnya di Youtube. Salah satunya adalah video berikut.

Harga Alat Sablon Manual 2021

Dari Segi harga, tentulah alat-alat sablon manual ini sangatlah bervariasi. Tergantung kebutuhan dan budget yang kita miliki. Semakin bagus alat yang kita punya, maka semakin mudah pula para operator untuk mengerjakannya.

Berikut kami rincikan kisaran harga dari alat sablon manual:

1. Meja sablon bekisar antara 3 Juta / 6 Palet. Standartnya, untuk pengoperasionalan sablon membutuhkan kurang lebih 24 – 50 Palet sablon.

2. Meja afdruk harga bekisar antara 3 Jutaan.

3. Screen sablon kisaran 50 Ribu – 150 Ribu per Screen. Standartnya untuk pengoperasionalan sablon membutuhkan kurang lebih 60 – 100 Screen Sablon.

Dari ulasan artikel tersebut bisa kita simpulkan bahwa peluang usaha sablon digital dan manual adalah trend terkini bisnis kreatif di bidang percetakan dan desain baju.

Segmentasi sablon kaos saat ini begitu luas dan hadir hamper di setiap kegiatan masyarakat yang berhubungan seragam sekolah, pakaian kerja, seragam dinas, dan beragam kebutuhan lain di bidang sandang (pakaian). Pastikan anda tidak tertinggal trend sablon kaos dan berhasil menggapai yang terbaik di dalam era bisnis kreatif ini!

Bagikan ke Facebook
Bagikan ke Twitter
Bagikan ke Whatsapp

4 thoughts on “Detail Alat dan Cara Kerja Mesin Sablon Kaos”

Leave a Comment