Categories: BLOGTIPS & UNIK

Agar Tidak Cepat ‘Buluk’, Begini Tips Mencuci Kaos Hitam yang Benar

Kaos berwarna hitam adalah kaos yang paling banyak diminati oleh banyak orang karena warnanya yang gelap dan cocok dipakai oleh siapa saja. Warna-warna yang gelap akan membuat bentuk tubuh Kita semakin terlihat kurus.

Seperti halnya pada kaos putih, kaos berwarna hitam pun perlu diperhatikan pada bagian-bagian tertentu, jika Kita tidak pandai merawat kaos hitam, kaos Kita nantinya akan terlihat kusam. Sablon kaos hits yang dibeli dari vendor distro pun bisa juga luntur jika Kita tidak pandai merawatnya.

Nah di bawah ini adalah tips mencuci kaos hitam. Ada beberapa hal yang perlu Kita ketahui perihal proses mencuci.

 

1. Tips Mencuci Kaos Hitam dengan Memisahkan Cucian

Pisahkan kaos hitam Kita dengan warna kaos lain yang lebih kuat karakter warnanya seperti merah, hijau, ungu, biru dan sebagainya agar warna hitam tidak luntur dan keaslian warna hitam kaosnya tetap terjaga. Tidak menutup kemungkinan serat kain warna hitam pada kaos akan luntur saat dicuci bersama-sama dalam sebuah wadah.

Begitu juga sebaliknya, kaos warna lain seperti warna-warna cerah juga serat kainnya dapat melunturkan pada kaos hitam kita. Saat mencuci, dianjurkan untuk Kita agar memisahkan antara kaos berwarna hitam dengan kaos berwarna lainnya.

 

2. Tips Mencuci Kaos Hitam dengan Membalikkan Kaos

Sebelum Kita mencuci kaos hitam, ada baiknya jika Kita membalikkan terlebih dahulu bagian dalamnya, sehingga bagian dalam di luar dan bagian luar kaos berada di dalam. Hal ini bertujuan untuk melindungi bagian luar kaos agar tidak pudar warnanya.

Selain melindungi warna agar tidak pudar, membalikkan kaos ini juga berfungsi untuk melindungi desain sablon pada kaos hitam yang dibeli dari vendor distro agar tidak rusak saat dicuci.

 

3. Tips Mencuci Kaos Hitam adalah dengan Tidak Merendamnya Terlalu Lama

Merendam kaos terlalu lama hanya akan berakibat buruk pada kaos Kita. Sebaiknya kaos hitam yang masih baru hanya direndam kurang dari 30 menit dan untuk kaos hitam yang sudah cukup lama, rendamlah selama tidak lebih dari 1 jam.

 

4. Tips Mencuci Kaos Hitam adalah dengan Tidak Memberikan Detergen Berlebihan

Jangan pernah mencuci kaos hitam dengan penggunaan detergen yang berlebih. Penggunaan detergen yang berlebihan dapat mempercepat mengelupasnya sablon pada kaos Kita. Tidak mau kan sablon kece yang dibeli dari vendor distro ter-ngehits kita jadi mengelupas?

 

5. Tips Mencuci Kaos Hitam adalah dengan Tidak Menyikatnya

Kaos hitam yang berbahan cotton memiliki tekstur kain yang lebih lembut. Jangan sampai Kita menyikatnya karena menyikat kaos dapat merusak tekstur kain pada kaos Kita. Hindari juga perasan dan kucekan yang sangat kuat karena itu akan merusak pori-pori pada kaos, kucekan dan perasan yang kuat ini juga dapat merusak sablon pada kaos.

 

6. Tips Mencuci Kaos Hitam dengan Tidak Menjemurnya Secara Digantung

Jangan jemur kaos hitam Kita dengan menggantungnya di hanger. Kaos hitam yang digantung di hanger akan membuat molor kaos hitam pada bagian leher. Molorrnya kaos hitam Kita diakibatkan karena kaos tidak kuat untuk menahan beratnya beban air pada kaos yang basah.

Jangan menggantung kaos pada tali atau kawat jemuran, karena tali jemuran atau kawat dapat merusak dengan mudah tekstur kain pada kaos Kita yang halus. Kita bisa menjemur kaos hitam Kita dengan posisi tidak tergantung di hanger.

 

7. Tips Mencuci Kaos Hitam dengan Dijemur Posisi Terbalik

Menjemur kaos hitam saat sinar matahari sedang panas-panasnya dapat mengakibatkan warna kaos hitam dan sablon Kita memudar. Untuk mencegahnya jemur kaos Kita dengan posisi terbalik. Bagian kaos yang dalam dibalik menghadap luar, dan bagian kaos yang bersablon di dalam.

 

8. Tips Mencuci Kaos Hitam dengan Menghindari Penggunaan Pemutih

Hindari mencuci kaos hitam bersablon dengan pemutih atau detergen yang mengandung pemutih. Banyak saat ini detergen yang sudah satu paket dengan pemutih, hati-hati dalam memilih detergen! Jangan sampai kaos hitam Kita dicuci dengan detergen yang mengandung unsur pemutih di dalamnya.

Hal ini karena reaksi kimia pemutih dapat membuat kaos lebih cepat tipis dan kasar. Di samping itu detergen yang dicampur pemutih menjadikan sablon cepat luntur dan terkelupas. Tapi jika sablon kaos Kita dibeli dari vendor yang berkualitas, mungkin saja sablon kita tidak luntur.

 

9. Tips Mencuci Kaos Hitam adalah Jika Ada Noda Segera Dicuci dan Jangan Ditunda-Tunda

Jika kaos hitam kesayangan Kita terkena noda, usahakan untuk menyegerakan dicuci pada bagian yang bernoda. Gunakan shampoo atau detergen untuk mencuci, oleskan pada bagian noda.

Setelah dioleskan shampo atau detergen, gosoklah dengan halus dan bilas menggunakan air bersih hingga noda tersebut menghilang. Ingat! Noda yang membandel jangan ditunda-tunda untuk dicuci, karena dengan menunda-nunda pencucian hanya akan membuat noda semakin sulit untuk dihilangkan.

Nah, setelah dicuci dengan menggunakan tips-tips di atas, agar kaos hitam Kita tetap awet dan bagus, sebaiknya rajin-rajin setrika jika sudah dicuci. Pastikan menyetrika baju dalam keadaan yang benar-benar kering ya!

Jangan pula menyetrika kaos di bagian sablon ya, karena jika sablon kaos kita tidak dibeli dari vendor kaos yang berkualitas, sablon tersebut bisa cepat mengelupas.

admin

Recent Posts

Kaos Komunitas Keren dan Simple: Makna, Contoh, Desain, Bahan, Manfaat, dan Harga

Apa itu Kaos Komunitas? Kaos komunitas adalah kaos yang dirancang untuk mewakili atau mewujudkan identitas…

8 months ago

Kaos Family Gathering Keren: Pengertian, Desain Kaos Family Gathering, Bahan, dan Manfaat

Pengertian Kaos Family Gathering Kaos family gathering adalah kaos yang dirancang khusus untuk acara atau…

8 months ago

Kaos Kelas Keren dan Aesthetic: Pengertian, Manfaat, Cara bikin, Aplikasi desain, dan Harga

Apa itu Kaos Kelas ? Kaos kelas merupakan sebuah pakaian yang biasanya dikenakan oleh siswa…

8 months ago

Penjelasan Lengkap Tentang Bahan Jersey: Pengertian, Jenis, Karakteristik bahan, Kelebihan dan Kekurangan

Apa itu Bahan Jersey? Bahan jersey adalah jenis kain yang sering digunakan dalam pembuatan pakaian…

8 months ago

Mengenal Lebih dalam Bahan Polyester: Pengertian, Jenis, Karakteristik Bahan, Kelebihan dan Kekurangan

Apa itu Bahan Polyester? Polyester adalah jenis bahan sintetis yang terbuat dari serat polimer poliester.…

8 months ago

Memahami Bahan Taslan: Pengertian, Jenis, Harga, Kelebihan dan Kekurangan

Apa itu Bahan Taslan? Bahan taslan adalah jenis kain yang terbuat dari serat poliamida atau…

8 months ago